Sejarah Penemuan Paling Memukau Tentang Sepeda di abad ke-19 - Manfasramdi
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sejarah Penemuan Paling Memukau Tentang Sepeda di abad ke-19

 

Michaux&cie, Paris, 1868, (artsandculture)



PADA 12 Juni 1817, Karl Freiherr von Drais rode (1785-1851), ia melakukan penemun besar terhadap apa yang kini dikenal sebagai "Laufmaschine". Ia mulai mengendarai sepeda rancangannya itu. Sepeda dengan beragam nama  "velocipede", "hobby-horse", "draisine" dan "running machine". Akan tetapi, pria Jerman yang produktif ini bukan satu-satu yang mengembangkan teknologi roda dua ini. Ada beberapa penemu di dunia yang berbeda di abad ke-19. 

Sejak tahun 1860-an, pengembangan teknologi sepeda mulai terus meningkat para penemu lain dari Prancis yang berbeda termasuk Pierre Lallement, Pierre Michaux dan Ernest Michaux, mereka membuat peningkatan pada prototipe dengan pedal yang dipasang pada roda depan sepeda buatan mereka. Dan disinilah apa yang disebut mesin sepeda pertama muncul. 




Tidak berhenti sampai disitu, sepeda terus mengalami evolusi yakni menemukan tenaga ayun pedal yang menambah stabilitas. Eugène Meyer dan James Starley muncul dengan memperkenalkan model baru yang menggunakan roda depan berukuran besar. Sepeda ini mendapat julukan "penny-farthings" atau "ordinaries", sepeda mula-mula pada abad ke-19 menjadi sangat populer selama tahun 1870-an dan 1880-an. Kemudian, munculnya clup balapan sepeda. 

Di negeri-negeri Eropa dan Amerika Serikat kegemaran mengayu sepeda begitu nampak, masyarakat mulai menggunakan sepeda sebagai alat transportasi yang efisien. Pada akhir 1800-an, sepeda begitu menjadi popular dikalangan masyarakat dunia. Di abad ke-20 hingga abad ke-21 ini, ada beragam sepeda dengan berbagai macam bentuk dengan harga yang bervariasi. 

Post a Comment for "Sejarah Penemuan Paling Memukau Tentang Sepeda di abad ke-19"