BILANGAN ANGKA BAHASA GOROM - Manfasramdi
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

BILANGAN ANGKA BAHASA GOROM

Belajar bahasa Gorom atau bahasa Geser adalah bahasa yang dituturkan di pulau Seram dan kepulauan Geser. Berikut beberapa hitungan bilangan angka dalam bahasa Gorom. 

Hitungan dasar bilangan bahasa Gorom memiliki kemiripan dengan beberapa bahasa di Indonesia, khususnya Indonesia bagian Timur. Bahasa Gorom merupakan salah satu bagian dari keluarga bahasa Austronesia. 

1. (POI) SA (ASAI) = Satu

2. ROTI = Dua

3. TOLU = Tiga

4. HAAT = Empat

5. LIM (LIUM) = Lima

6. ONANG = Enam

7. HITU = Tujuh

8. ALU = Delapan

9. SIA = Sembilan

10. UCAA = Sepuluh

Pada angka belasan, bahasa Gorom menggunakan istilah UCAA yang berarti sepuluh yang ditambah (RESIH) angka asai:satu.  Seperti pada angka 1-19 terlihat menggunakan ucaa resi yang diikuti pula bilangan angka dasar. Sistem bilangan bahasa Gorom ini mirip sistem dalam hitungan angka bahasa Biak (Papua). 

11. UCAA RESIH ASAI = Sebelas

12. UCAA RESI ROTI = Dua belas

13. UCAA RESI TOLU = Tiga belas

14. UCAA RESI HAT =  Empat belas

15. UCAA RESI LIM =  Lima belas

16. UCAA RESI ONAN = Enam belas

17. UCAA RESI HITU = Tujuh belas

18. UCAA RESI ALU =  Delapan belas

19. UCAA RESI SIA = Sembilan belas

Pada angka 20, sistem hitungannya sudah berubah angka dua puluh menggunakan istilah utu yang berarti puluhan. Contoh angka dua puluh disebut UTU-RU, UT-OLU, UTU-HAT, UTU-LIM, dan seterusnya. 

20. UTURU = Dua puluh

30. UTOLU (UTUTOLU) = Tiga puluh 

40. UTUHAT = Empat puluh

50. UTULIM =  Lima puluh

Post a Comment for "BILANGAN ANGKA BAHASA GOROM"